Mengenai Saya

Foto saya
saya berdomisili di Purworejo, Jawa Tengah..saat ini merintis usaha untuk penghidupan, cita-cita & masa depan bersama seorang yang saya kasihi :)

Minggu, 02 Mei 2010

Minggu sore yang ...

Pikiran bt..
1. Antara pengen istirahat, tapi kok males2an..tapi mo tunggu konter juga kok..sepi :p
2.Pacarku juga lagi 'shock' istilah yg dipake, karena ada sedikit omong2 tentang masa depan..
Ada sedikit crash, antara masa depan versiku n versinya (hal biasa mungkin dalam pacaran)..Well, secara, ini juga baru pertama kalinya pacaran buatku, n sungguh2 untuk menjalin hubungan n memikirkan masa depan baginya.

Pikirannya masih pingin jalan sendiri-sendiri...namanya bukan rumah tangga dunk, kalo jalan sendiri-sendiri. Apa fungsinya pacaran kl nanti berumah tangga mo sendiri2..
dari satu hal dimulai dengan ngerjakan tanpa at least sepengetahuan pasangan..nanti berikutnya yah sudah sendiri2.
mulai dari keuangan sudah dijalankan sendiri2...yah ndak lama sampe mulai itung2an, n pelit2an, n balas-membalas..next? so pasti BUBAR..

Apa ini hanya sebatas idealisme naifku saja?
Segala sesuatunya mesti dikerjakan bersama-sama, tidak ada yang mesti disembunyikan..komunikasi tetap terbuka, saling hangat n berusaha membangun kepercayaan dengan setiap kejujuran dan kesetiaan.
Absurdkah itu?
Untuk sebuah rumah tangga impianku?

Ato mungkin aku terlalu memaksa ya?
harus begini n mesti begitu..
Tapi sepertinya uda pas kok takaran n kadar 'memaksanya'
karena selama ini, rencana2 yang dia buat, bergantung sekali sama perasaan, kurang persiapan n antisipasi, terlalu lemah, optimistis tanpa perhitungan n kadang bagiku spt hal-hal yang besar yang ndak terjangkau..
ujung2nya, meleset..biasanya begitu.
Dari situ, aku nilai ketepatan rencana masa depan yang dia cita2kan, akan sering meleset juga..akurasinya mungkin sekitar10%...
Beda denganku, aku lebih suka memikirkan benar2 hal yang direncanakan, penuh perhitungan, pesimis n cenderung memikirkan segala macam skenario yang mungkin jadi halangan saat eksekusi rencana..yah walaupun juga sering meleset. :p
masih lebih baik n masih lebih akurat, bisa sekitar 40% terlaksana..

mobilitasnya tinggi..
apa bisa mendampingi orang yang suka berdiam dirumah?
Mmg membosankan, yeah i know...Ndak bisa juga mempersalahkan keadaan ekonomi...
Toh, waktu masih memungkinkan untuk menghambur2kan uang pun, aku lebih memilih diam di kost.. ini sudah jadi karakterku.

Berat baginya untuk melepaskan setiap angan-angan, keinginan, n cita2 masa mudanya.
Keinginan untuk tinggal di daerah asalnya bersama orang tuanya, pekerjaan yang dia ingin2kan tetap ditekuni setelah menikah, pekerjaan2 yang sudah direncanakan untuk dikerjakan bersama papanya, di daerah asalnya..
Yah, banyak yang mesti dia tinggalkan untuk bersama denganku.

Hidup, memang banyak pilihan yang mesti diambil. Bersamaku dan melepaskan satu persatu cita2 n rencana2nya, memulai lagi dengan setiap rencana n cita2 bersama denganku..
atau
Melepaskan aku, untuk mengejar segala keinginan n cita2 hatinya.
Hal itu membuatku takut kehilangannya..
:(
Aku sudah terlalu mencintainya..

Semoga saat engkau terbebas dalam kegundah-bimbangan masa depan bersamaku itu kekasihku sayang.., aku mendapatimu dan engkau tetap milikku.
Engkau tetap lebih memilihku.

Tapi aku tidak mau kuatir.
Karena hatiku mau percaya.
Sedari semula, aku hendak memulai hubungan serius bersamamu sayang..
aku sudah mempergumulkannya dengan doa..hingga saat ini kita berdua masih boleh ada bersama, itu kita jalani..dan aku jalani dengan doa.
Allah Bapaku yang Ajaib, Tempat Perlindunganku di tempat yang maha tinggi, telah kita jadikan tempat dasar sandaran untuk membangun hubungan kita berdua.
Apapun yang akan terjadi..

Kita berdua ataupun aku dan kamu akan cakap n mampu menanggungnya, baik dalam kebersamaan sebagai sepasang kekasih, maupun dalam kesendirian sebagai masing-masing pribadi, bila mungkin terjadi hal yang kita berdua sungguh tidak pernah harapkan bahkan untuk terlintas saja dibenak pikiran.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar